Transformasi Nusakambangan yang Kini Jadi Lokasi Produksi Pangan

4 hours ago 2

Jakarta -

Pulau Nusakambangan di Cilacap, Jawa Tengah (Jateng), merupakan penjara bagi para narapidana berisiko tinggi karena lokasinya yang terisolasi atau diistilahkan 'Alcatraz' Indonesia. Pulau yang dijadikan penjara sejak zaman kolonial Belanda ini kini mulai berganti 'wajah'.

Menteri Imigrasi dan Permasyarakatan (Imipas) Agus Andrianto menyebut 'wajah baru' Nusakambangan adalah hadirnya program ketahanan pangan, berdirinya Balai Latihan Kerja (BLK) untuk meningkatkan keterampilan, pabrik pupuk organik, hingga pengolahan limbah sampah.

"Kami ingin mewujudkan konsep sekali mendayung, dua tiga pulau terlampaui. Di satu sisi, kami membina warga binaan dengan pelatihan dan pemberdayaan. Di sisi lain, kami turut berkontribusi dalam ketahanan pangan nasional sebagaimana ditekankan oleh Presiden Prabowo Subianto," jelas Menteri Agus beberapa waktu lalu.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Berdasarkan data Direktorat Permasyarakatan (Ditjenpas) Kementerian Imipas hingga Kamis (3/7), terdapat 247 warga binaan permasyarakatan (WBP) atau narapidana (napi) telah terlibat program-program baru di Nusakambangan. Rencananya Agus Andrianto akan meresmikan sejumlah fasilitas untuk peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) dan maksimalisasi ketahanan pangan pada Agustus mendatang.

"Awal Agustus direncanakan Pak Menteri Imipas dapat meresmikan beberapa fasilitas yang ditargetkan selesai akhir Juni seperti BLK, bengkel FABA (Fly Ash and Bottom Ash), pabrik pupuk organik, pengolahan limbah sampah, tambak udang dan perikanan, dan berbagai kegiatan lainnya," jelas Dirjenpas Kementerian Imipas, Mashudi di Nusakambangan.

"Kami semakin optimis dengan perkembangan kekuatan ketahanan pangan di Nusakambangan. Warga binaan yang terlibat pun semakin bertambah. Dua output yang ingin dicapai bersamaan, yaitu pembinaan dan peningkatan skill warga binaan, sekaligus memperkuat Nusakambangan sebagai lumbung ketahanan pangan," sambung Mashudi.

Menteri Imigrasi dan Permasyarakatan (Imipas) Agus Andrianto mengecek perkembangan peternakan domba di Lapas Kembang Kuning, Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah (Jateng). (Audrey/detikcom).Peternakan domba di Lapas Kembang Kuning, Nusakambangan, Cilacap, Jawa Tengah (Jateng). (Audrey/detikcom).

Lahan 2.000 Ha untuk Ketahanan Pangan, 200 Ha Sudah Terealisasi

Warga binaan yang akan dilibatkan dalam pelatihan adalah yang masa tahanannya akan berakhir. Tujuan pelatihan ini agar warga binaan memiliki bekal keahlian setelah keluar dari Nusakambangan, sehingga tak lagi melakukan kejahatan, bahkan justru membawa manfaat bagi masyarakat sekitar.

Jika program telah berjalan dan hasilnya produktif, para warga binaan akan menerima bagi hasil dari penjualan hasil pertanian, perikanan, peternakan dan bahan baku bangunan yang mereka kerjakan. Menteri Agus menuturkan tujuannya agar warga binaan memiliki tabungan sebagai bekal usaha ketika kembali di tengah masyarakat.

"Warga binaan selain mendapatkan keterampilan, juga diberikan premi atau upah dari jerih payah mereka. Itu sudah menjadi ketentuan dan kesepakatan kami dengan mitra atau stakeholders, yang berkolaborasi dengan kami dalam mengembangkan ketahanan pangan di Nusakambangan," jelas Mashudi.

Masih berdasarkan hasil peninjauan pada 3 Juli lalu, peternakan ayam yang digagas Menteri Agus telah menghasilkan 2.000 telur per hari. Berdasarkan catatan detikcom pada pertengahan April 2025 di peternakan ayam petelur Lapas Terbuka Kelas II B Nusakambangan, produksi telur saat itu tembus di atas 1.000 butir per hari.

Menteri Imipas di Lapas NusakambanganData peternakan ayam di Lapas Nusakambangan pada Rabu (16/4/2025), meliputi jumlah ayam datang, jumlah ayam mati, jumlah telur, kebutuhan pakan hingga jumlah telur yang terjual serta alur keuangan peternakan. (Audrey/detikcom)

Tonton juga Video: Melihat Proses Pemindahan 88 Napi Berbahaya ke Lapas Nusakambangan

(aud/fjp)

Loading...

Hoegeng Awards 2025

Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini

Read Entire Article
Kepri Bersatu| | | |