Kakorbinmas Polri Pimpin Panen Raya Jagung di Cianjur: Hasil 11,6 Ton Per Ha

8 hours ago 1

Jakarta -

Kepala Korps Pembinaan Masyarakat (Kakorbinmas) Baharkam Polri Irjen Edy Murbowo memimpin Panen Raya Jagung Hibrida di Desa Jamali, Kecamatan Mande, Cianjur, Jawa Barat (Jabar). Lokasi panen seluas 6 hektare (ha) dengan hasil 11,5 ton per ha.

Panen Raya Jagung Hibrida ini turut melibatkan Forum Komunikasi Doa Bangsa (FKDB) dan kelompok petani setempat. Dijelaskan bahwa penanaman jagung ini adalah proyek pertama Korbinmas Baharkam Polri dengan FKDB dalam rangka mendukung visi ketahanan pangan sesuai dengan Asta Cita pemerintah.

"Satu hektare lahan menghasilkan 11,5 ton jagung kering bonggol. Prestasi produktivitas 11,5 ton per hektare," kata Edy dalam keterangan tertulis yang disiarkan Itwasum Polri, Selasa (20/5/2025).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Ini bukti nyata Polri sebagai penggerak dan pengawal ketahanan pangan bersinergi dengan petani, pemerintah, dan masyarakat untuk mewujudkan Indonesia mandiri pangan," sambung Edy.

Dia menerangkan, total luas lahan yang ditanami jagung adalah 10 hektare. Namun seluas 4 hektare telah mengalami panen sebelumnya, dengan hasil 8,03 ton.

Program ini melibatkan 20 petani lokal dengan pendapatan setara Upah Minimum Kabupaten (UMK) Cianjur. Perwakilan petani, Suwarso, menuturkan banyak manfaat yang didapat setelah bergabung dalam program ketahanan pangan jagung ini.

"Kami yang awalnya hanya petani mandiri, kini dibimbing teknik budidaya modern. Dari tidak tahu cara menanam jagung yang benar, kini kami panen berkualitas. Program ini bukan sekadar untung materi, tapi juga ilmu dan harga diri," ucap dia.

Sementara itu, Bupati Cianjur Mohammad Wahyu Ferdian, yang diwakili Kadis Pertanian, menyampaikan panen ini adalah buah inovasi teknologi pertanian modern dan kolaborasi multidimensi. "Kami apresiasi upaya ini yang tak hanya menguatkan ekonomi petani, tetapi juga membuka peluang ekspor. Pemerintah akan terus dukung melalui sarana produksi, pelatihan, dan akses pasar," ungkap dia.

Simak juga Video: Polri Tanam Jagung 1 Juta Hektare di DIY, Upaya Dukung Ketahanan Pangan Nasional

(aud/azh)

Loading...

Hoegeng Awards 2025

Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini

Read Entire Article
Kepri Bersatu| | | |