Cara Laporkan Spam Telepon atau SMS dan Tips Mencegahnya

8 hours ago 1

Jakarta -

Di era digital saat ini, panggilan dari nomor tak dikenal atau spam call semakin sering terjadi. Tak hanya mengganggu, spam call juga bisa menjadi celah penipuan hingga pencurian data. Indonesia bahkan tercatat sebagai negara dengan tingkat spam call tertinggi di Asia Pasifik.

Mengacu data Hiya Global Call Threat Report kuartal IV tahun 2023, sebanyak 61% panggilan masuk di Indonesia tergolong sebagai spam. Persentase ini lebih tinggi dari negara-negara lain seperti Hong Kong (60%), Filipina (36%), dan Australia (28%).

Dilansir dari laman IndonesiaBaik.id yang dikelola Kementerian Komunikasi dan Digital (Komdigi), masyarakat dapat melakukan tindakan pencegahan dan melaporkan spam call atau pesan mencurigakan melalui layanan Aduan Konten secara daring. Berikut penjelasannya.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Cara Mencegah Spam Call

Untuk mencegah spam call, pengguna smartphone bisa mengaktifkan fitur pemblokiran otomatis panggilan dari nomor tidak dikenal. Bagi pengguna smartphone berbasis Android, caranya bisa diakses melalui menu "Settings" > "Daftar blokir" > "Daftar blokir panggilan" > aktifkan opsi "Blokir panggilan dari orang tak dikenal".

Sementara bagi pengguna smartphone iPhone yang berbasis iOS, fitur pemblokiran otomatis panggilan dari nomor tidak dikenal bisa diaktifkan melalui menu "Telepon/Phone" di pengaturan, lalu pilih opsi "Silence Unknown Callers".

Selain itu, pengguna smartphone juga bisa mengaktifkan mode "Jangan Ganggu" (Do Not Disturb). Atur agar hanya menerima panggilan dari daftar kontak tertentu, terutama pada jam-jam sibuk atau saat bekerja.

Laporkan Spam Telepon/SMS

Kemudian, bagi masyarakat yang menerima panggilan atau pesan spam, laporan bisa disampaikan langsung melalui layanan Aduan Konten yang dikelola oleh Komdigi. Berikut beberapa jalur resmi untuk melapor:

  • Website: aduankonten.id
  • Email: [email protected]
  • Instagram: @aduankonten.official
  • Facebook: aduankonten official
  • X (Twitter): @aduankonten

Laporan masyarakat tersebut membantu pihak berwenang memantau dan menindak nomor-nomor yang terindikasi melakukan spam secara berulang.

Spam call bisa datang kapan saja dan berisiko mengganggu privasi serta keamanan data. Karena itu, masyarakat perlu proaktif melindungi diri dengan fitur pemblokiran, serta segera melaporkan nomor mencurigakan ke kanal resmi.

Simak juga Video: Sering Dapat Spam Call? Lapor Ke Sini

(wia/jbr)

Loading...

Hoegeng Awards 2025

Baca kisah inspiratif kandidat polisi teladan di sini

Read Entire Article
Kepri Bersatu| | | |